Bolu Gulung Kacang Keju - Dapur Umami




Bahan-Bahan :

  • - 50 g terigu portein sedang
  • - 40 g gula halus
  • - ½ sdt baking powder
  • - 2 btr telur
  • - 1 sdt vanili bubuk
  • - ½ sdt AJI-NO-MOTO®
  • - 30 ml minyak goreng 
  • (10 ml untuk olesan wajan)

Isian :

  • - 100 g selai kacang
  • - 25 g kacang mede
  • - 50 g keju parut

Cara Membuat:

  1. Campur terigu, gula halus, baking powder, vanili, telur, minyak goreng, dan AJI-NO-MOTO®, aduk rata. Diamkan ± 3 menit.
  2. Nyalakan kompor api kecil, oleskan minyak goreng pada wajan, tuang adonan, tutup wajan, masak hingga matang, angkat.
  3. Dinginkan bolu. Oleskan selai kacang, taburi dengan keju dan kacang mede, padatkan.
  4. Gulung bolu, potong-potong, dan sajikan.

Tips Sukses Membuat Bolu Gulung

  • Komposisi atau takaran bahan yang digunakan untuk membuat bolu gulung harus sesuai resep. Jika tidak, bolu biasanya akan bantat atau tidak sempurna. Urutan pencampuran bahan disesuaikan dengan resep yang ada dan setelah itu harus diaduk hingga merata (bisa manual atau lebih baik jika menggunakan mixer). Setelah itu, sebaiknya adonan didiamkan sebentar (± 3 menit) agar semua bahan dapat menyatu dengan sempurna.
  • Waktu yang diperlukan untuk memanggang adonan bolu adalah ± 10 menit dengan api kecil. Jangan terlalu lama memanggang karena akan membuat permukaan bolu terlalu kering dan patah saat digulung. Untuk mengetahui bolu sudah matang atau belum, dapat dilihat dari permukan bolu yang tampak sedikit berpori dan sudah kering atau dengan menusukkan tusuk gigi ke bolu, jika adonan tertinggal ditusuk gigi dalam keadaan basah berarti bolu belum matang.
  • Adonan bolu dipanggang dengan menggunakan teflon anti lengket datar. Sebelum adonan bolu dipanggang, terlebih dahulu panaskan teflon kira-kira 5 menit lalu tuang adonan dan pada saat memanggang adonan, teflon harus ditutup.