Suka Resep Ini? Share Yuk!
Salmon kukus pasti kaya protein. Supaya rasanya lebih kaya, ayo kita padukan dengan sambal goreng kentang ^^. Ini dia resep dan cara membuat Salmon Kukus Sambal Goreng Kentang
BAHAN
- 4 potong salmon berat @150 gram
- 2 sdm mentega
- 4 siung bawang putih, cincang
- 1 buah bawang bombai, iris
- 1 sdt garam
- ½ sdt merica bubuk
- 4 lembar aluminium foil, untuk membungkus
- 2 batang wortel, potong
- 100 gram brokoli, potong perkuntum
BAHAN SAMBAL GORENG KENTANG klik di Resep Sambal Goreng Kentang
- Mayonnaise dan sayuran kukus
TABURAN
- Poppu seed (sejenis biji-bijian berwarna hitam), jika ada
CARA MEMBUAT
- Panaskan mentega, tumis bawang putih dan bawang bombai hingga harum. Masukkan garam dan merica, aduk rata. Angkat.
- Siapkan selembar aluminium foil, letakkan salmon. Beri tumisan bawang, wortel, dan brokoli, bungkus, kukus selama 30 menit hingga matang. Angkat.
- Masak Sambal goreng kentang. Lihat cara membuat sambal goreng kentang di sini
- Sajikan ikan salmon dengan sambal goreng kentang dan sayuran kukus.
Suka Resep Ini? Share Yuk!
