Suka Resep Ini? Share Yuk!
Nasi bakar oncom pilihan enak dan praktis buat sarapan, makan siang, sahur, maupun berbuka. Yuk cobain resep dan cara membuat nasi bakar oncom!
BAHAN
NASI
- 5 sdm minyak, untuk menumis
- 4 piring nasi putih
BUMBU YANG DIHALUSKAN
- 8 butir bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 5 cm kencur
- 200 gram oncom, remas-remas
- Garam dan merica bubuk secukupnya
EMPAL SUWIR
- 500 gram daging gandik, rebus matang, suwir-suwir
- 100 ml santan
- 3 lembar daun salam
- Minyak secukupnya, untuk menggoreng
BUMBU YANG DIHALUSKAN
- 5 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 sdt ketumbar
- Garam, merica bubuk, dan gula pasir secukupnya
PELENGKAP
- Daun pisang, empal, tumis buncis, dan sambal terasi
TABURAN
- Teri asin goreng, dan bawang goreng
CARA MEMBUAT
- Nasi: Panaskan minyak, tumis bumbu yang dihaluskan hingga harum. Masukkan oncom, nasi putih, garam, dan merica bubuk, aduk dan masak hingga bumbu meresap. Angkat.
- Empal Suwir: Masak santan bersama dengan bumbu halus, daun salam, dan daging suwir hingga bumbu meresap dan matang. Angkat. Goreng hingga berwarna kuning kecokelatan. Angkat dan tiriskan.
- Ambil 2 lembar daun pisang, tata nasi, empal suwir, tumis buncis, dan sambil terasi. Bungkus, panggang hingga daun mengering dan berwarna kecokelatan. Angkat.
- Sajikan hangat.
Suka Resep Ini? Share Yuk!