Suka Resep Ini? Share Yuk!
Salah satu cara untuk menghilangkan lemak menggelambir di tubuh adalah dengan mengkonsumsi makanan yang mengandung lemak baik. Lemak baik akan mengikis lemak jahat di dalam tubuh, efeknya tubuh jadi lebih langsing. Apa saja makanan pelangsing tersebut?
Minyak Zaitun
Minyak zaitun sangat tepat sekali dijadikan sebagai perasa aneka sayuran yang ditumis dengan air, dikukus, atau dimakan sebagai salad. Jangan gunakan minyak zaitun untuk menggoreng karena malah membuatnya mengandung radikal bebas, tapi tuangkan ke atas sayuran setelah sayuran akan dimakan.
Alpukat/avokad
Alpukat kaya akan lemak baik. Makanlah alpukat sebagaimana bentuk alamiahnya. Kalau menjadikannya jus dengan menambah susu coklat, gula, atau sirup justru akan menambah kalori yang berujung kegemukan
Jeruk Lemon/Jeruk Nipis
Jeruk nipis/jeruk lemon mengandung polisakarida non pati, yang disebut sebagai serat makanan, dengan demikian jeruk dapat mempertahankan rasa kenyang lebih lama, serta menurunkan kadar kolesterol dalam darah.
Cabai
Cabai/capsicum bisa mengurangi lemak karena mengandung enzim capsaicin membantu proses pengolahan/metabolisme lemak.
Jadi, yuk mulai sering konsumsi 4 makanan pelangsing supaya lemak luntur ^^
sumber :
[VIDEO] dr. Oz Indonesia - Jangan Sit Up untuk Hilangkan Lemak Perut, tapi Makanlah 4 Hidangan ini!
Tips Melangsingkan Tubuh dengan Jeruk Nipis
Suka Resep Ini? Share Yuk!