Resep Nasi Goreng Cabai Rawit

Suka Resep Ini? Share Yuk!



Super pedas! Itu sensasi spesial dari nasi goreng cabe rawit ini. Siap kepedesan? Ini dia resep dan cara membuat nasi goreng cabai rawit.



BAHAN 

  • 3 butir telur
  • ¼ sdt garam
  • ¼ sdt merica bubuk
  • 2 sdm bumbu dasar merah
  • 3 lembar sawi hijau, iris halus
  • 20 gram taoge, buang akarnya
  • 1 batang daun bawang, iris
  • 2 piring nasi putih
  • 2 sdm kecap manis
  • 1 sdm kecap asin
  • 10 buah cabai rawit, iris

PELENGKAP 

  • Ayam goreng, bawang goreng, irisan mentimun, tomat, dan kerupuk





CARA MEMBUAT 

  1. Buat orak-arik telur, sisihkan.
  2. Panaskan bumbu dasar merah, irisan sawi hijau, taoge, dan daun bawang, aduk rata. Masukkan nasi putih, kecap manis, kecap asin, irisan cabai, garam, dan merica, aduk dan masak hingga bumbu rata.
  3. Masukkan orak-arik telur, aduk rata. Angkat.
  4. Sajikan hangat, lengkapi dengan ayam goreng, bawang goreng, irisan mentimun, tomat, dan kerupuk.


Suka Resep Ini? Share Yuk!