Bahan yang diperlukan:
- 1 jantung pisang
- bawang daun
- serai, daun salam dan daun jeruk purut
- 1 sdm air asam Jawa
- 500 ml santan
- minyak goreng untuk menumis bumbu halus
Bumbu yang dihaluskan:
- 4 lombok merah besar
- 5 bawang putih
- 8 bawang merah
- garam secukupnya
- 1 sdm gula
- 1 sdt merica
Cara Membuat:
- Buang kulit luar jantung pisang sampai terlihat kulit yang berwarna kuning muda. Cuci bersih dan potong menjadi empat bagian memanjang. Rebus sampai layu, angkat dan tiriskan. Setelah agak dingin, potong tipis-tipis sekitar 1/2 cm atau sesuai selera.
- Panaskan minyak goreng dan tumis bumbu halus hingga berbau harum.
- Masukkan air asam, daun salam, lengkuas, dan daun jeruk purut.
- Masukkan santan dan aduk supaya tidak pecah sampai santan agak mengental.
- Masukkan irisan jantung pisang, masak sampai bumbu meresap dan angkat.
- Siap disantap untuk 4-6 orang