Nugget dari buah ternyata bisa jadi alternatif kudapan homemade frozen yang siap saji kapan saja lho ^^ Contohnya resep nugget nangka ini! Cobain yuuk^^
Resep : Ecka Pramita
BAHAN
- 8 Ptg Buah nangka matang (bisa ganti pisang)
- 75 gr tepung terigu
- 2 sdt Gula palem
- 300 ml Susu cair
- 1 sdm Butter
- Garam secukupnya
- 2 butir Telur (1 untuk adonan, 1 untuk pelapis)
- Tepung panir
CARA MEMBUAT
- Campur tepung, susu, gula, garam sampai rata dan tidak bergerinjil
- Potong-potong nangka kecil-kecil
- Panaskan butter, masukan adonan tepung dengan api kecil sambil diaduk-aduk (jangan ditinggal)
- Dinginkan, masukan telur dan nangka, aduk rata
- Masukan dlm loyang yang sudah disemir butter dan dialas bake paper
- Panaskan kukusan, kukus dgn api sedang kurleb 15menit
- Dinginkan, padatan dlm kulkas
- Lepas dari loyang, potong-[potong sesuai selera
- Gulingkan ke kocokan telur, lalu coating dengan tepung panir
- Masukkan dlm frezeer. Siap digoreng kapan saja.
Suka Resep Ini? Share Yuk!