Singkong Goreng Keju

Singkong Goreng Keju

Singkong goreng sudah menjadi makanan tradisonal yang mudah didapatkan dimana-mana.  Singkong atau ubi kayu memang sudah lama menjadi makanan rakyat, namun masih di remehkan alias kurang bergengsi. Padahal bila diolah secara modern dan dikombinasikan dengan bahan lain secara kreatif bisa menjadi makanan yang lezat dan bernilai jual tinggi.  Contohnya adalah singkong keju yang sudah menjadi lahan bisnis yang cukup menjanjikan. Berikut ini adalah resep singkong goreng keju yang rasanya sangat menawan hati.


Resep Singkong Goreng Keju.
Bahan:
  • 1 Kg singkong, cuci bersih, kupas, potong-potong,
  • 3 siung bawang putih, memarkan,
  • Garam secukupnya,
  • 1.5 L air untuk merebus,
  • 2 sdm margarine,
  • Minyak Goreng.
  • Keju batangan




Cara membuat: 
1. Rebus singkong bersama bawang putih, setelah mendidih tambahkan garam.
2. Setelah empuk, Segera angkat singkong dan siram dengan air dingin, tiriskan.
3. Panaskan minyak, tambahkan margarin, jika minyak sudah panas betul, goreng singkong
    sampai berwarna kekuningan.
4.  Angkat, taburkan parutan keju disemua permukaan Singkong. Sajikan hangat.

Tips : untuk mendapatkan singkong yang pas untuk Singkong Keju adalah singkong yang tidak terlalu tua, juga tidak terlalu muda.