Minum Segelas Air Jeruk Nipis Hangat, Yuk!


Ternyata, minum segelas air hangat yang diberi perasan jeruk nipis mengandung banyak manfaat, apalagi buat kita para ibu yang punya banyak aktivitas. Apa aja sih?



  • Meningkatkan daya tahan tubuh. Jeruk lemon atau jeruk nipis mengandung banyak vitamin C yang sangat baik melawan flu. Jeruk nipis/jeruk lemon juga banyak mengandung potasium yang meningkatkan kerja syaraf dan mengontrol tekanan darah.
  • Menyeimbangkan pH: Kebanyakan makanan bersifat asam bagi sistem pencernaan kita sedangkan jeruk lemon/jeruk nipis bersifat basa walau rasanya asam
  • Membantu menurunkan berat badan. Jeruk lemon/jeruk nipis mengandung serat pektin yang tinggi sehingga tubuh tidak mudah merasa lapar, jadi nggak mudah tergoda oleh camilan 
  • Membantu pencernaan : sari jeruk membantu kerja hati untuk menyingkirkan zat zat yang beracun maupun tidak dibutuhkan tubuh
  • Mencerahkan kulit : Vitamin C mengurangi kerutan dan noda hitam. Nah air jeruk lemon/jeruk nipis membantu menyingkirkan racun dari darah sehingga membantu kulit tetap cerah. 




  • Menyegarkan pernafasan. Tak hanya itu, air jeruk nipis/lemon bisa mengurangi rasa sakit gigi.
  • Melegakan pernafasan. Jeruk nipis sudah lama dikenal sebagai "obat" batuk. Air jeruk nipis hangat membantu menghilangkan infeksi di saluran pernafasan dan mengencerkan dahak
  • Anti stress. Saat kita stress, vitamin C dalam tubuh akan banyak berkurang, nah...ayo segera bangkitkan mood dengan meningkatkan kadar vitamin C dalam tubuh kita!

Kenapa air hangat lebih baik? karena air dingin lebih mengejutkan buat tubuh dan membutuhkan waktu lebih lamaa untuk diolah ..

Inget resepnya ya bun : satu gelas air hangat (bukan air panas), dan sari jeruk nipis. gampang dan murah meriah

Selamat istirahat

sumber naturaleverafter.com