Suka Resep Ini? Share Yuk!
Sebenarnya ada banyak sekali jenis jahe lho, Bun! Kandungannyapun berbeda-beda. Jahe yang mana ya yang paling sesuai dengan kebutuhan keluarga?
Jahe Kuning
Jahe Kuning |
Jenis jahe yang pertama adalah jahe kuning. Jahe ini berbentuk agak kecil dengan warna putih ke kuning-kuningan. Bentuk jahe kuning ini ruasnya rimpang kecil dan sedikit lebih gemuk. Jahe kuning memiliki kandungan minyak atsiri yang lebih banyak dari pada jahe gajah, yaitu berkisar 1.5% - 3.3%. Biasanya jahe ini dipanen ketika sudah tua.
Jahe kuning memiliki rasa yang lebih pedas, aromnyapun cukup tajam dan seratnya lebih tinggi dan lembut. Jahe ini cocok untuk ramuan obat-obatan atau untuk diolah menjadi oleoresin dan minyak atsiri. Bukan hanya itu saja jahe ini pun merupakan jahe yang banyak dipakai sebagai bumbu masakan, terutama untuk konsumsi makanan lokal.
Jahe Gajah
Jahe Gajah |
Jenis jahe yang harus diketahui selanjutnya yaitu jahe gajah. Jahe ini memiliki ciri-ciri besar dengan warna kuning muda, memiliki serat yang sedikit dan lembut. Aroma jahe ini pun tajam dan rasanya kurang pedas. Jahe gajah mengandung minyak atsiri sebesar 0.82% - 1.68%.
Jahe gajah merupakan jahe yang paling disukai dipasaran internasional. Jahe ini biasanya digunakan untuk rempah-rempah, minuman, dan makanan. Jenis jahe ini bisa di konsumsi baik saat masih muda maupun sudah tua. Bisa dimanfaatkan dalam bentuk jahe segar atau jahe olahan.
Jahe Merah
Jahe Merah |
Jenis jehe yang terakhir adalah jahe merah. Jahe ini memiliki bentuk yang kecil, warna kulit rimpang ke merah-merahan. Jika dipatahkan lalu dicicipi daging rimpang tersebut sangat pedas dibandingkan jahe gajah dan jahe putih. Serat pada jahe ini lebih kasar.
Jahe merah memiliki kandungan minyak atsiri yang lebih tinggi disbanding jahe kuning dan jahe gajah. Banyaknya minyak atsiri pada jahe merah bersekitar 2.58% – 2.72%. jahe merah sangat cocok untuk bahan dasar obat-obatan dan jamu. Khasiat umum jahe merah ini adalah menambah nafsu makan dan menghangatkan badan.
Dari berbagai sumber
Suka Resep Ini? Share Yuk!